Doa Bisa Menolak Takdir

Brebes – Doa bisa menolak takdir, harusnya kena musibah lalu berdoa maka musibah bisa di hindari, doa itu penting, misalnya orangtuanya uangnya sedikit, terus anaknya berdoa kepada orangtuanya, lalu tercukupi semua kebutuhan orangtuanya, karena Allah mengabulkan doa yang dipanjatkan.

Demikian disampaikan KH. Subhan Makmun pengasuh pondok pesantren Assalafiyah 2 Saditan Kelurahan Brebes, Kabupaten Brebes Jawa Tengah di Masjid Ponpes, Senin ( 24/02/2020).

Allah SWT akan mengabulkan permintaan hambanya, sedangkan terkait umur kata Kyai Subhan bahwa umur seaeorang dapat ditambah bila kita berbuat kebaikan dengan orang lain, termasuk ahli silaturokhim yakni orang yang suka mendatangi orang lain dengan niat yang baik untuk bertemu, namun terkait kapan jadwal kematian seseorang tidak ada yang mengetahuinya, kecuali Allah SWT.

Melakukan dosa bisa menimbulkan fakir, dan orang yang sering berbohong atau dusta akan mengurangi rejeki seseorang, misalkan berdagang di pasar, kemudian keseringan berbohong dengan produk yang dijual, maka semakin lama akan mengurangi rejekinya.

Bila orang banyak tidur, maka akan menimbulkan fakir ilmu, kalau maqom kasbi atau maqom belajar maka jangan perbanyak tidur, karena usia produktif jangan perbanyak tidur, malah harus selalu semangat belajarnya.

Pemilik ilmu itu tidak ada bandingnya, mereka yang berilmu akan dinaikkan derajatnya, walaupun ibunya yang melahirkan itu yang tidak punya kedudukan, harta ataupun ilmu namun anaknya pintar dan mau belajar, maka anak tersebut akan diberikan kemulyaan karena ilmu yang dipelajari.

Belajar ilmu agama pada pengasuh pesantren itu ilmunya nyambung kepada Rosulullah, kejelasan sanad ilmu sangatlah penting karena menjadikan keberkahan ketika ilmunya diterima dan diamalkan secara estafet.

Ilmu nabi bisa langgeng karena diamalkan oleh para ulama, dan ulama ini belajarnya dari satu guru ke guru yang lainnya, dan saat ditanyakan riwayat nasab gurunya biasanya terhubung sampai ke ilmunya Nabi.

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.